Pengumuman peraih penghargaan Adipura 2018 mengalami keterlambatan. Baru di awal 2019 ini ada kepastian tentang kabupaten/kota yang mendapat penghargaan di bidang lingkungan tersebut.
Kota Baubau, Sulawesi Tenggara menunjukkan konsistensinya dalam meraih penghargaan Adipura. Kota yang dipimpin Dr. H. A. Tamrin, MH itu terbilang empat kali mendapat penghargaan tersebut.
Hal ini diutarakan Wakil Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse mengutarakan hal tersebut dihadapan peserta seminar ‘Pemilu berkualitas – antara harapan dan realitas; di aula Universitas Muhammadiyah Buton, Minggu pagi ini, 13 januari 2019.
“Acara ini sejatinya dihadiri langsung Wali Kota AS. Tamrin, tetapi beliau mendapat undangan dari pemerintah pusat untuk menghadiri prosesi penyerahan penghargaan Adipura. Alhamdulillah, Kota Baubau dapat Adipura lagi untuk kesekian kalinya,” kata Monianse.
Berkait Adipura ini, Moninase mengaku senang sebab penghargaan tersebut hasil kerja sama semua pihak, dari sisi pencapaian kota sehat, dan manajemen kebersihan kota. “Baubau harus lebih bersih dan lebih baik lagi, sebab prestasi ini harus diikuti dengan tindakan lebih giat lagi,” tandasnya. (ref)
0 Komentar